Resep Cara Membuat Sup Ikan Gabus Yang Enak

Resep Cara Membuat Sup Ikan Gabus Yang Enak

Resep Cara Membuat Sup Ikan Gabus Yang Enak

Resep Cara Membuat Sup Ikan Gabus Yang Enak

Ikan gabus terkenal karena proteinnya yang begitu tinggi. Protein yang terdapat di ikan gabus 25% lebih tinggi dari jenis ikan lainnya. Ikan gabus juga kaya akan nutrisi lainnya seperti omega 3, vitamin A, vitamin B1, zat besi, psfor dan kalsium. Karena itu, mengkonsumsi ikan gabus begitu baik untuk bisa memenuhi kebutuhan nutrisi. Jika anda ingin mengolah ikan gabus, maka resep sup ikan gabus ini bisa anda ikuti. Disajikan dengan kuah yang hangat, sup ikan gabus juga biak untuk pemulihan energi nutrisi pasca sakit. Bagi anda yang penasaran dan ingin mencoba untuk membuatnya maka langsung saja kita simak baik baik resepnya berikut ini.

Bahan-Bahan :
  • 300 gram ikan gabus (1 ekor)
  • 1 buah jeruk nipis
  • 3 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 1 batang serai
  • 1 ikat kemangi (petik daunnya)
  • 10 buah cabe rawit merah
  • 1 buah tomat (potong potong)
  • 1 batang daun bawang (iris iris)
  • 800 ml air
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 2 sdm minyak goreng
Cara Membuat :
  1. Langkah pertama bersihkan ikan gabus, lalu potong potong, kemudian kuncuri dengan air jeruk nipis dan sedikit garam. Remas remas dan biarkan 10-15 menit. Kemudian bilas dengan air sampai bersih.
  2. Setelah itu iris tipis bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit dan serai.
  3. Kemudian panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan irisan jahe, kunyit dan serai. Lanjutkan menumis sampai bumbu matang dan layu.
  4. Lalu masukkan air, masak sampai mendidih. Bumbui dengan garam, gula, merica dan kaldu bubuk. Koreksi rasanya.
  5. Setelah itu masukkan ikan gabus dan cabe merah. Masak hingga ikan matang.
  6. Lalu masukkan irisan tomat, daun bawang dan daun kemangi. Aduk hingga tomat dan kemangi mulai empuk, kemudian angkat. Sup ikan gabus siap disajikan dengan perasan air jeruk nipis sesuai selera.

Sajikan sup ikan gabus selagi masih hangat dan nikmati bersama dengan nasi putih hangat. Pastikan jika anda memilih ikan yang benar benar segar agar rasanya manis dan tidak bau amis. Masak ikan sebentar saja dan jangan terlalu sering diaduk agar ikan tidak hancur. Dan maka hanya itu saja Resep Cara Membuat Sup Ikan Gabus Yang Enak Ala Koki Medan yang dapat kami berikan untuk anda. Selamat Mencoba Dan Terima Kasih.



from Id with Love
via Caraku26 Temukan Resep lainya hanya disini
via caraku

Post a Comment

0 Comments