Resep Cara Membuat Tahu Cabai Garam Yang Lezat Dan Praktis
Resep Cara Membuat Tahu Cabai Garam Yang Lezat Dan Praktis
- 6 buah tahu putih (potong kotak kecil)
- 5 sdm tepung maizena
- 2 sdm tepung sagu
- 3 sdm tepung bumbu serbaguna
- 10 siung bawang putih (cincang)
- 2 buah cabai merah (buang biji lalu cincang kasar)
- 5 buah cabai rawit merah (iris)
- 2 batang daun bawang (iris)
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- Minyak goreng (secukupnya)
Cara Membuat :
- Pertama tama dalam wadah yang memiliki tutup rapat, campur tepung maizena, sagu, dan tepung serbaguna. Masukkan tahu, dan lalu tutup wadahnya. Kocok atau guncang guncangkan hingga seluruh permukaan tahu tertutup tepung.
- Kemudian panaskan banyak minyak. Goreng tahu hingga kering dan kecoklatan. Angkat dan tiriskan. sisihkan.
- Setelah itu panaskan minyak. Lalu goreng bawang putih cincang dengan api kecil sampai kering dan kecoklatan. Angkat dan tiriskan. sisihkan.
- Lalu panaskan lagi sedikit minyak. Kemudian tumis cabai merah, cabai rawit dan daun bawang hingga harum dan agak kering.
- Dan sesaat sebelum api kompor dimatikan, masukkan garam dan kaldu bubuk. Setelah itu matikan api.
- Masukkan tahu goreng dan bawang putih goreng tadi kedalam tumisan cabai. Aduk hingga merata dan siap untuk disajikan.
Baca Juga : Resep Cara Membuat Kue Kering Lidah Kucing Yang Renyah
Sajikan tahu cabai garam selagi masih hangat dan tambahkan sedikit taburan irisan daun bawang diatasnya agar semakin istimewa. Tahu cabai garam siap untuk disajikan untuk keluarga tercinta anda di rumah. dan untuk takaran setiap jenis tepung bisa disesuaikan dengan selera masing masing begitu juga dengan jumlah cabainya. Dan maka hanya itu saja Resep Cara Membuat Tahu Cabai Garam Yang Lezat Dan Praktis Ala Koki Medan yang dapat kami berikan untuk anda. Selamat Mencoba Dan Terima Kasih.
from Id with Love
via Caraku26 Temukan Resep lainya hanya disini
via caraku
0 Comments